Ticker

6/recent/ticker-posts

Di Balik Sukses Kelancaran Lalu Lintas Malam Pergantian Tahun Baru 2025–2026 di Kota Pekanbaru


Pekanbaru — ll Pilar rakyat post 
Di balik suksesnya kelancaran aktivitas lalu lintas pada malam pergantian Tahun Baru 2025–2026, Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Riau telah menyiapkan pola pengamanan dan pengaturan lalu lintas yang dirancang secara matang dan taktis, Kamis (01/0126)

Malam itu, Kota Pekanbaru diselimuti udara dingin dan hujan yang turun hampir sepanjang malam. Namun kondisi tersebut tidak menyurutkan semangat personel lalu lintas yang berjibaku mengurai kepadatan kendaraan hingga pergantian malam menuju pagi hari.

Di tengah guyuran hujan, pasukan “kopel putih” Ditlantas Polda Riau bersama Satlantas Polresta Pekanbaru dan jajaran Satlantas Polres terus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat yang beraktivitas menantikan malam puncak pergantian tahun.

Pantauan di lapangan menunjukkan, hampir seluruh ruas jalan protokol Kota Pekanbaru dipadati kendaraan. Mulai dari Jalan Jenderal Sudirman, Diponegoro, Soekarno Hatta, HR Soebrantas Panam, Jalan Riau, Jalan Tuanku Tambusai, hingga simpang-simpang lampu lalu lintas dan titik rawan kemacetan, tampak personel lalu lintas berjibaku dengan hiruk-pikuk deru kendaraan roda dua dan roda empat.

Kepadatan juga terpantau di sejumlah pusat perbelanjaan, seperti SKA Mall, Ciputra Mall, Pekanbaru Mall, hingga Ramayana Trade Center (RTC), yang dipadati masyarakat yang menghabiskan waktu libur pergantian tahun.

Arus lalu lintas di kawasan Jalan HR Soebrantas Panam pun terpantau padat. Meski hujan sempat reda menjelang detik-detik pergantian tahun, aktivitas masyarakat justru terus meningkat di seluruh ruas jalan utama Kota Pekanbaru.

Wakil Direktur Lalu Lintas Polda Riau, AKBP Budi Setiyono, saat melakukan penguraian arus lalu lintas bersama personel Polantas, menjelaskan kepada awak media bahwa pihaknya terus melakukan monitoring secara intensif.

“Kami terus memonitor seluruh arus lalu lintas di Kota Pekanbaru. Meskipun kondisi padat merayap, namun secara umum arus tetap bergerak normal. Kepadatan terjadi di berbagai titik, namun kami yakin dan percaya masyarakat Kota Pekanbaru cukup tertib dalam berlalu lintas. Malam ini menjadi bukti bahwa lalu lintas dapat berjalan tertib, aman, dan lancar. Hal ini tidak terlepas dari kesadaran masyarakat itu sendiri,” ujarnya.

Sementara itu, berdasarkan pantauan awak media, kepadatan kendaraan semakin meningkat menjelang detik-detik pergantian tahun. Tidak hanya personel Polki Ditlantas Polda Riau yang diterjunkan, para Polwan Lalu Lintas juga turut dilibatkan. Bahkan, pejabat utama Ditlantas Polda Riau terlihat turun langsung ke lapangan untuk mengurai kepadatan kendaraan meskipun harus berjibaku di tengah hujan.

Direktur Lalu Lintas Polda Riau, Kombes Pol Taufiq Lukman Nurhidayat, menegaskan bahwa secara keseluruhan jajaran Polantas gabungan siap memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat pada malam pergantian tahun.

“Kami pastikan seluruh tim Polantas gabungan siap memberikan pelayanan terbaik pada malam pergantian Tahun Baru 2025–2026,” jelasnya.

Ia juga menegaskan bahwa salah satu solusi efektif dalam mengurai kepadatan lalu lintas adalah kehadiran langsung personel Polantas di lapangan. Selain itu, Ditlantas Polda Riau juga membentuk tim khusus pengurai kemacetan yang dikenal dengan sebutan Tim Raicet. Tim ini tidak hanya dimiliki Ditlantas Polda Riau, tetapi juga terdapat di Satlantas Polresta dan Satlantas Polres jajaran lainnya.

Dari hasil pemantauan di lapangan, Ditlantas Polda Riau kembali berhasil menerapkan pola pengaturan lalu lintas yang efektif melalui rekayasa lalu lintas taktis serta patroli bersinggungan di titik-titik rawan kepadatan.

Selama kegiatan pengamanan malam pergantian tahun, Polda Riau secara keseluruhan mampu hadir di tengah masyarakat, memberikan rasa aman dan nyaman meskipun harus berjibaku dengan cuaca hujan.

Salah seorang warga asal Kuantan Singingi (Kuansing), Sonia, yang berlibur di Kota Pekanbaru, menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Kapolda Riau dan jajaran Ditlantas Polda Riau.

“Keren, Mas. Di mana-mana ada polisi lalu lintas. Tadi kami sempat berpikir akan terjebak macet saat menuju kawasan MTQ, tapi Alhamdulillah akhirnya sampai juga. Soal padatnya kendaraan di malam pergantian tahun itu hal biasa, itu ciri khas Pekanbaru setiap tahun. Tapi buktinya tetap lancar. Kita juga harus sabar dan tidak saling mendahului. Kasihan bapak-bapak polisi, hujan-hujan tetap bertugas. Secara keseluruhan perjalanan kami sekeluarga terasa asyik dan aman,” ungkapnya.

Ia juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Kapolda Riau Irjen Pol Herry Heryawan serta Dirlantas Polda Riau beserta seluruh jajaran, baik di Kota Pekanbaru maupun di daerah.

“Terima kasih atas dedikasi dan loyalitas tugasnya. Semoga menjadi amal ibadah bagi seluruh anggota Polri,” tutupnya.

Berdasarkan hasil monitoring pada malam pergantian tahun, dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya, perayaan Tahun Baru 2025–2026 di Kota Pekanbaru terpantau lebih kondusif. Tidak terlihat adanya pesta kembang api maupun petasan secara masif seperti tahun-tahun sebelumnya. Meski masih ada dalam skala kecil, namun secara umum situasi tetap terkendali.

Hal tersebut dinilai sebagai keberhasilan dari upaya imbauan dan edukasi Kamtibmas serta Kamseltibcarlantas yang secara konsisten dilakukan oleh Polda Riau dan jajaran kepada masyarakat.(***)